Kepala Sekolah, Bapak Imam Baihaqi, S.Pd, M.Pd saat memberikan Hadiah bingkisan kepada Siswa yang Berprestasi (Dinda Tri Agustina Peringkat 1 Kelas 7G, Peringkat 3 Paralel 7) pada Senin, 23 Juli 2018 |
SISWA SPENAPAN BLOG NEWS.COM Sebanyak 48 Siswa berpretasi pada Akhir Semester Genap Tahun Pelajaran 2017/2018 mendapatkan hadiah bingkisan berupa alat tulis dari sekolah. Hadiah tersebut di berikan setelaha Upacara Bendera Hari Senin Pertama Tahun Pelajaran 2018/2019 yang bertepatan dengan HARI ANAK NASIONAL tanggal 23 Juli 2018. pagi tadi. Kepala SMP Negeri 8 Magelang, bapak Imam Baihaqi, S.Pd, M.Pd secara langsung memberikan hadiah-hadiah tesebut kepada siswa kelas 7 yang berprestasi, sementara untuk kelas 8 di berikan langsung oleh Waka Kurikulum Bapak Ashofani Nashiruddin Wahhab, S.Pd, M.Pd.
Pak Imam yang di dampingi oleh Ibu Sri Indrati Waka Sarpras dan Bapak Nashiruddin, menyampaikan bahwa hadiah tersebut di berikan dalam rangka memotivasi siswa dalam belajar.
" Ya hadiah, tidak seberapa sich, jangan di lihat dari harganya, tapi nilai perhatian sekolah yang perlu kita tingkatkan, ini semata-mata untuk memotivasi siswa dalam belajar, agar terus berprestasi " Katanya saat di temui Blogger seusai memberikan arahan setelah Upacara Bendera Hari Senin, yang bertepatan dengan Hari Anak Nasional, pada senin 23 Juli 2018 pagi.
" Bukan piala, hadiah bingkisan berupa alat tulis, semuga bermanfaat " jelasnya
Ibu Sri Indrati yang masih berada di tempat Upacara mendapingi Kepala Sekolah menginformasikan bahwa yang di berikan hadiah adalah para peraih Peringkat Pertama, Kedua dan Ketiga di kelasnya, dan hadiah khusus bagi peringkat 1, 2 dan 3 Paralel.
" Buat peringkat satu, dua dan tiga tiap kelas, dan paralel satu, dua, tiga " Timpal Bu In.
Bapak Nashiruddin Waka Kurikulum saat memberikan hadiah kepada Peraih Peringat Pertama Paralel kelas 8 pada senin 23 Juli 2018 |
Dalam arahannya Kepala sekolah, sempat memanggil siswa-siswi yang tidak tertib dalam berpakaian saat mengikuti upacara. Jadi bukan yang berprestasi saja yang tampil di depan namun siswa yang bandel juga tampil di depan 600 siswa SMP Negeri 8 Magelang yang sedang mengikuti Upacara. Namun mereka berbeda rau wajahnya dengan yang mendapatkan hadiah, wajahnya tertunduk penuh penyesalan. Kepala berharap berikutnya tidak ada lagi yang melanggar tata tertib seperti yang sudah di sampaikan oleh Pembina Upacara Ibu Yunar Tri Prastiwi, S.Pd.
Siswa-siswi kelas 9 Berprestasi berfoto bersama dengan Bapak Ashofani Nashiruddin Wahhab, S.Pd, M.Pd ( Wakasek Kurikulum ) |
Siswa-siswi Kelas 8 Berprestsi berfoto bersama Kepala Sekolah (Bp. Imam Baihaqi, S.Pd, M.Pd ) |
Reporter : Pakmaz Paroji
Foto-foto oleh : Tugiyono, S.Kom
Laporkan Penyalahgunaan
Cari Blog Ini
PANITIA KEMAH 2019
Penerimaan Peserta Didik Baru SMP Negeri 8 Kota Magelang Tahun Ajaran 2024/2025