#PRESTASI, BERANDA SPENAPAN NEWS.COM Belasan Atlit Kontingen SMP Negeri 8 Magelang menerima Medali dan Piagam Penghargaan Kejuaraan pada Pekan Olah Raga Pelajar Daerah (POPDA) SMP/Sederajat Kota Magelang Tahun 2019, yang diselenggarakaan oleh Dinas Pemuda dan Olah Raga (Dispora) Kota Magelang sepekan yang lalu. Medali dan Piagam tersebut diserahkan langsung oleh Kepala SMP Negeri 8 Magelang Bapak Imam Baihaqi, S.Pd, M.Pd pada Senin 18 Februari 2019 setelah Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih.
Sebagaimana kegiatan Rutin Setiap Hari Senin, Upacara Bendera pada pekan ini bertindak sebagai petugas adalah Tim Khusus Paspara dengan Pembina Upacara Ibu Retno Tri Windayani, S.Th. Upacara yang diikuti oleh seluruh siswa minus peserta Pra UNBK sesi pertama tersebut berjalan lancar dan khidmat.
Dalam kesempatanya Pak Imam memberikan motivasi kepada para atlit dan kepada seluruh siswa untuk terus meningkatkan prestasi, baik akademik maupun non akademiknya. Sebagai mana slogan SMP Negeri 8 Magelang, tiada hari tanpa prestasi.
Terpisah Guru Pendidikan Jasmani, Olah Raga dan Kesehatan (Penjaskes) Bapak Danang Mudigdo Ranu Bintoro, S.Pd menyampaikan rasa syukurnya atas prestasi para atlit .
" Atas berkat rahmat dari Allah, ya bisa beberapa mendalilah masuk ( diperoleh), kedepan kita persiapkan lebih matang lagi tidak hanya juara 3 tapi, bisa 1 atau 2 " Ungkap Pak Danang yang mendampingi Kepala Sekolah dalam penyerahan Piagam dan Medali Kejuaraan POPDA SMP Se Kota Magelang kepada Atlit kontingan SMP Negeri 8 Magelang, senin 18/2 di Lapangan Upacara.
" Secara umum kita belum tahu dapat juara berapa, belum disampaikan oleh Dispora " Imbuhnya.
Untuk meningkatkan prestasi pihaknya sebagai guru olah raga akan menyiapkan lebih awal agar prestasinya meningkat.
" Strategi kedepan ya.. kita harus siap lebih awal gih... terutama atletiknya itu lebih awal kita giatkan lagi, pada kegiatan Ekstra nanti " Bebernya.
Pak danang juga mengatakan bahwa dalam menghadapi POPDA selalu ada latihan khusus.
" Ada latihan khusus, kurang 1 bulan, ini yang tidak ada dalam materi ekstrakurikuler kita tambah frequensinya untuk latihannya " Tandasnya.
Pak danang juga mengatakan bahwa dalam menghadapi POPDA selalu ada latihan khusus.
" Ada latihan khusus, kurang 1 bulan, ini yang tidak ada dalam materi ekstrakurikuler kita tambah frequensinya untuk latihannya " Tandasnya.
Hal senada disampaikan oleh salah satu Atlit yang meraih 8 medali sekaligus yaitu Griffit Arva Gandewa yang masih duduk di bangku kelas 7(A). Grifit kita ketahui mendapatkan Medali untuk cabang olah raga Renang dan Panahan.
" Ya dengan latihan, giat. giat latihan, berlatih dengan Club juga " Ucapnya.
Seperti BSN.COM Sampaikan bahwa Medali yang diperoleh oleh Kontingen SMP Negeri 8 Magelang adalah sebagai berikut.
1. Cabang Taekwondo : 1 Emas, 1 Perunggu.
Oleh Atlit atas nama Yanuar Andhika Putra W (8G) peraih Juara 1 Pomse Perorangan Putra dan Atlit atas nama Risky Hermawan (8E) Peraih Juara 3 Kyorugi Under 42 kg Putra
2. Cabang Renang : 9 Perunggu.
Oleh Atlit atas nama Grifit Arva Gandewa (7A) masing-masing, Juara 3 Renang Gaya Ganti 200M, Gaya Bebas 100M, Gaya Bebas 400M, dan Gaya Kupu-kupu 100M, dan
Atlit atasnama Enggal Nadha Rinjani (7G), masing-masing Juara 3 untuk Renang Gaya Dada 200M, Gaya Bebas 400M, Gaya Punggung 200M dan Gaya Dada 50M.
Atlit atasnama Enggal Nadha Rinjani (7G), masing-masing Juara 3 untuk Renang Gaya Dada 200M, Gaya Bebas 400M, Gaya Punggung 200M dan Gaya Dada 50M.
3. Cabang Tenis Meja : 2 Perunggu
Oleh Taura Islamika Rizky (8B) memperoleh Juara 3, Tenis Meja Tunggal Putra dan
oleh Riejal Bagus Kurniawan (8A) juga Juara 3, Tenis Meja Tunggal Putra.
4. Cabang Atletik : 1 Emas, diperoleh oleh Galuh Rintan Aieni (8B) Juara 1 Atletik Tolak Peluru Putri.
5. Cabang Panahan : 1 Emas, 2 Perunggu, Untuk cabang panahan diraih oleh 1 Atlit atasnama Grifith Arva Gandewa (7A) denga perlolehan Juara 1 Panahan Jarak 40 M Putra, Juara 3 Panahan Jarak 30M Putra dan Juara 3 Total Jarak Putra.
6. Cabang Bola Voli Putri : 1 Perunggu
TIM Bola Voli Putri harus puas dengan Juara 3, adapun personilnya adalah :
- Jasmin Khoirunisa ( 8E)
- Putri Apriliani ( 8A)
- Anggita Diva Maharani (7C)
- Dona Winanto ( 8H)
- Ananda Nur Anisa ( 8H)
- Rosa Tri Hapsari (8F) dan
- Galuh Rintan Aieni (8B)
Total Perolehan : 3 Emas, 15 Perunggu.
Reporter : Pakmaz Paroji
Foto : 421 SMP Negeri 8 Magelang
Laporkan Penyalahgunaan
Cari Blog Ini
PANITIA KEMAH 2019
Penerimaan Peserta Didik Baru SMP Negeri 8 Kota Magelang Tahun Ajaran 2024/2025