Welcome to the EDUWIS junior high school offical website. "UNGGUL DALAM MUTU, SANTUN DALAM PERILAKU, BERJIWA RELIGIUS, DAN BERWAWASAN LINGKUNGAN"
Rizki Putri Sekarini, M.Pd

Rizki Putri Sekarini, M.Pd

PESANTREN RAMADHAN UPAYA MEMBENTUK KARAKTER SISWA - SISWI SPENAPAN

APAPUN KURIKULUMNYA, BAGAIMANAPUN SISTEM PENERIMAAN SMP NEGERI 8 MAGELANG KOMITMEN UNTUK TERUS MEMBERIKAN PENDIDIKAN KARAKTER


Bapak Imam Baihaqi, S.Pd, M.Pd selaku Plt. Kepala SMP Negeri 8 Magelang sedang memberikan sambutan pembukaan acara Pesantren Ramadhan SMP Negeri 8 Magelang, Sabtu, 25 Mei 2019
#PESANTREN KILAT, BERANDA SPENAPAN NEWS.COM Dalam rangka pembentukan karakter siswa SMP Negeri 8 Magelang menyelenggarakan kegiatan Pesantren Ramadhan yang diselenggarakan selama 1 hari pada Sabtu, 25 Mei 2016 sore hingga malam. Kegiatan yang di buka oleh Pelaksana tugas Kepala Sekolah ini juga dalam rangka memperingati turunnya Kitab Suci Al Qur'an ( Nuzulul Qur'an ) yang diperingati setiap tanggal 17 Ramadhan. 


Dalam sambutannya Pak Imam Baihaqi, S.Pd, M.Pd selaku Kepala Sekolah menyampaikan akan pentingnya kegiatan diluar kelas, khususnya kegiatan agama. 


" Sebelum saya buka kegiatan Pesantren Ramadhan tahun 1440 H ini perlu saya sampaikan beberapa hal, bahwa kegiatan-kegiatan seperti ini ( Pesantren ) akan terus kita laksanakan, agar anak-anak semuanya mendapatkan tambahan ilmu yang telah didapatkan khususnya ilmu tentang keagamaan. Seperti kita ketahui kurikulum saat ini sangat sedikit jam yang mempelajari tentang agama, beda dengan pesantren. Maka sore hari ini kita, mengadakan kegiatan pesantren sabagaimana ini merupakan sistem pendidikan asli yang ada di Nusantara " Kata pak Imam saat sambutan Pembukaan kegiatan Pesantren Ramadhan SMP Negeri 8 Magelang, pada Sabtu 25 Mei 2019 di Aula sore. 

Bukan omong kosong, Beliau juga memberkan bahwa ke 3 putranya di sekolahkan di Pesantren. 

" Meskipun saya ini PNS, Kepala Sekolah namun saya lebih suka pesantren, bahkan ke 3 anak saya, semua saya sekolah kan di Pesantren " Bebernya. 

Namun demikian pihaknya akan selalu mendukung setiap kebijakan pemerintah yang sedang dijalankan. 

" Dan disini saya tegaskan, kita akan selalu mendukung kebijakan pemerintah yang sedang dijalankan, akan kita ikuti dan kita laksanakan apa yang telah diprogramkan. Namun kami komitmen, untuk terus memberikan pendidikan karakter " Lanjutnya

" Sudah banyak kurikulum yang selalu berubah-ubah, ada CBSA, Kurikulum Berbasis Kompetensi, Kurikulum 2006, KTSP maupun Kurikulum 2013 yang sedang kita jalankan, semua tidak bisa terlepas dari pendidikan karakter, Apapun Kurikulumnya, bagaimanapun sistem penerimaannya SMP Negeri 8 Magelang komitmen untuk terus memberikan pendidikan karakter dan kegiatan pesantren ini adalah upaya untuk membentuk karakter, mari kita ikuti dengan sebaik-baiknya" Tegasnya. 

Berdasarkan keterangan dari Ketua Panitia, Ustadz Maulana Choirul Aziz, S.Pd.I bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh siswa dan siswi kelas 7 dan 8 yang beragama Islam. 

" Kegiatan Pesantren Ramadhan ini dikuti oleh siswa muslim kelas 7 dan 8, jumlahnya kurang lebih 400 siswa " Terang pak Aziz. 

Ada banyak acara yang dilaksanakan dalam kegiatan pesantren tersebut. antara lain : Ceremoni Pembukaan oleh Kepala Sekolah, Materi dari Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah ( IMM) Magelang, Ceramah Umum Peringatan Nuzulul Qur'an oleh Ustadz Abdul Ghofur guru Pendidikan Agama Islam SMP Negeri 2 Magelang, Buka Bersama, Pentas Sholawat dari ISC dan diakhiri dengan kegiatan Sholawat Jama'ah Isyak, Tarawih dan Witir, serta Kultum yang disampaikan oleh Ustadz dari Pondok Pesantren Gontor. 

Reporter : Pakmaz Paroji
Foro galery : SMP Negeri 8 Magelang.