SMP
Negeri 8 Magelang (Spenapan) berhasil meraih juara 1 lomba tari yang
diadakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Rabu, 6 September 2023 lalu.
Tari Soreng masuk dalam kategori
Garap Tari Kerakyatan yang diadakan dalam event Pasar Raya Magelang yang
berlangsung selama 10 hari di GOR Samapta. Peserta lomba Spenapan
didampingi 3 guru pendamping.
Grup tari Spenapan terdiri dari 5 siswa,
Disya, Caryssa, Ken Arum, Maysya, dan Yoan. Tarian soreng yang ditampilkan grup
tari Spenapan adalah perpaduan gerak yang sangat menarik yang menggambarkan
semangat generasi muda dalam berkarya.
Totalitas dari tarian yang dibawakan memberikan buah manis. Tim Tari SMP N 8 Magelang sukses mengantongi juara 1.
“Semangat anak-anak luar biasa.
Anak-anak memiliki potensi akademik dan nonakademik. Potensi-potensi ini
senantiasa dipupuk dan dikembangkan di sekolah, salah satunya dalam bidang seni
tari. Selamat untuk grup tari SMP Negeri 8 Magelang atas prestasi yang diraih.
Semoga menjadi inspirasi siswa-siswi Spenapan untuk semangat berkarya,” ujar
Tri Kusnandi selaku Kepala Sekolah SMP Negeri 8 Magelang.
“Mudah-mudahan ini menjadi bekal
pengalaman untuk siswa. Terima kasih untuk anak-anak yang telah mengharumkan
nama sekolah dengan prestasinya. Saya berharap kedepannya anak-anak dapat
mengembangkan bakat dalam bidang apapun. Selagi kegiatan itu positif, sekolah
akan selalu mendukung,” imbuhnya.
Wakil Bidang Kesiswaan Fitri Solihati, sangat
mendukung semangat anak-anak dalam berkarya. Sebagai pelatih sekaligus
pendamping ia merasa sangat bangga atas pencapaian yang diraih.
Persiapan yang matang serta dukungan
dan kontribusi dari semua pihak termasuk kesungguhan anak-anak untuk berlatih
pasti akan membawa sebuah kesuksesan.
“Alhamdulillah di panggung perlombaan
offline ini kami sangat bersyukur dapat meraih juara 1. Pencapaian ini, menjadi
pemicu kami untuk lebih berprestasi di lomba-lomba berikutnya," ungkap
Disya, perwakilan siswa setelah mendapat juara. (hen/adv)
0 Komentar